Sukseskan Ketahanan Pangan, Babinsa Dampingi Petani di Kampung Pancasila

ROHUL - Babinsa Koramil 14/Kepenuhan Kodim 0313/Kpr, Sertu M. Rasul melaksanakan pendampingan kepada petani dengan membantu pembuatan bedengan lahan milik bapak Wagiran warga Kampung Pancasila Desa Kepenuhan Baru Kecamatan Kepenuhan Kabupaten Rokan Hulu, Sabtu (27/08/2022).

Dengan memanfaatkan lahan produktif sangat membantu dalam mensukseskan ketahanan pangan nasional. Segala strategi dan upaya dilakukan Babinsa dan petani untuk peningkatan luas maupun hasil tanam dengan cara turun langsung mendampingi petani.

Kegiatan yang dilakukan Babinsa Sertu M. Rasul dengan memberikan pendampingan dalam pengolahan lahan yang nanti akan ditanami tanaman jenis sayur mayur sangatlah diapresiasi oleh para petani.

“Dengan harapan hasil dari perkebunan ini bisa di jual dan mendukung serta mencukupi kebutuhan masyarakat,” jelas Babinsa.

Komentar Via Facebook :

Berita Terkait