Sore Ini Laga PSPS Pekanbaru vs PSIM Yogyakarta, Aji Santoso Ajak Suporter Birukan Stadion

Keterangan Fhoto : Skuad PSPS Pekanbaru Liga 2

PEKANBARU, DETAKKAMPAR.ID - Sore ini PSPS Pekanbaru akan bertanding menjamu PSIM Yogyakarta, di stadion Khairuddin Nasution, Rumbai, Pekanbaru, Ahad (26/1/2025). PSPS bertindak selaku tuan rumah dalam lanjutan laga babak 8 besar Liga 2 musim 2024/2025.

Pelatih PSPS Pekanbaru Aji Santoso, mengajak suporter PSPS Pekanbaru birukan stadion, dengan warna jersey kebanggaan PSPS Pekanbaru, biru.

Pelatih Aji menginginkan para pecinta PSPS Pekanbaru menjadi saksi kemenangan atas PSIM Yogyakarta.

Disampaikannya, secara teknis, seluruh skuad PSPS Pekanbaru dalam kondisi siap tempur menghadapi PSIM. Jajaran pelatih bisa menurunkan kekuatan terbaik di laga ini.

Tidak ada pemain yang absen akibat cedera ataupun akumulasi kartu kuning, semuanya dalam kondisi bugar.

"Semua pemain dalam kondisi yang bagus. Tidak ada yang akumulasi ataupun cedera," kata pelatih PSPS Pekanbaru, Aji Santoso pada media, Sabtu (25/1/2025).

Namun ia tetap meminta anak asuhnya agar tidak overconfidence. Sebab hal itu bisa merusak tim.

"Percaya diri yang secukupnya saja. Agar pemain bisa mengeluarkan seluruh kemampuannya di laga nanti dan kita bisa menang," harapnya.

Karena pentingnya kemenangan dalam pertandingan ini, Aji berharap dukungan dari para suporter PSPS Pekanbaru.

"Saya harap suporter memenuhi stadion. Kehadiran suporter sangat penting bagi kami," pungkasnya. (*)

Komentar Via Facebook :

Berita Terkait